LHOKSUKON | BARATNEWS.CO – Istri Gubernur Aceh, Marlina Muzakir atau akrab disapa kak Na Mualem, mengunjungi rumah Muhammad Faisal, pelajar SMP Negeri 2 Syamtalira Bayu yang sempat viral karena tinggal di rumah reyot di Dusun Cot Hagu, Desa Blang Majron, Kecamatan Syamtalira Bayu, Minggu (14/9/2025).
Kunjungan tersebut merupakan bentuk kepedulian atas kondisi memprihatinkan yang dialami salah satu warga.
Sebelumnya, publik dihebohkan dengan kabar Faisal yang tinggal di rumah beratap daun rumbia berlubang dan berlantai tanah becek, jauh dari kata layak huni.
Kisah ini mencuat ketika guru SMP Negeri 2 Syamtalira Bayu menjenguk Faisal yang tidak masuk sekolah beberapa hari. Kunjungan itu membuka fakta menyedihkan tentang kondisi keluarganya. Faisal adalah anak ketiga dari empat bersaudara pasangan Ilyas dan Rasyidah.
Saat tiba di lokasi, Kak Na mendapati rumah reyot tersebut telah dirobohkan oleh pihak Kodim Aceh Utara dan mulai dibangun kembali menjadi rumah setengah permanen.
“Alhamdulillah kami bersyukur sudah ada yang membantu membangun rumah layak huni. Dengan begitu kami bisa memberikan bantuan lain,” ujar Kak Na.
Dalam kesempatan itu, ia menyerahkan santunan uang tunai kepada keluarga Faisal, dengan harapan dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan pendidikan dan kebutuhan harian.
Orang tua Faisal, Ilyas dan Rasyidah, menyampaikan terima kasih atas kepedulian istri Gubernur Aceh.
“Karena itu, kami sangat bersyukur atas kepedulian Kak Na,” kata Ilyas yang sehari-hari bekerja sebagai buruh lepas tanpa pekerjaan tetap. (*)
Discussion about this post