Baratnews.co
  • Home
  • News
  • Nasional
  • BIsnis
  • Politik
  • Opini
  • Budaya
  • Lifestyle
  • Gaya Hidup
No Result
View All Result
Baratnews.co
Selasa, 14 Oktober 2025
No Result
View All Result
Baratnews.co
Home Ekonomi

Jelang Idulfitri, Bupati dan Wakil Bupati Aceh Jaya Tinjau Pelaksanaan Operasi Pasar Murah

Redaksi by Redaksi
21 Maret 2025
in Ekonomi
0

Bupati dan Wakil Bupati Aceh Jaya saat meninjau Pelaksanaan Operasi Pasar Murah. Foto: Ist

Spread the love

CALANG | BARATNEWS.CO – Bupati Aceh Jaya Safwandi, bersama Wakil Bupati Muslem D, meninjau pelaksanaan Operasi Pasar Murah. Program ini merupakan langkah pemerintah daerah dalam membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

Operasi Pasar Murah digelar pemerintah berada di Kompleks Pasar Ikan Gampong Blang, Calang, Kabupaten Aceh Jaya, Jumat (21/3/2025).

Related posts

Presiden Prabowo Sampaikan 8 Agenda Prioritas RAPBN 2026, Apa Saja?

15/08/2025

Harga Telur Tingkat Produsen Rendah, Astawa Tegaskan Harus Diantisipasi

01/07/2025

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Safwandi mengecek ketersediaan serta harga komoditas yang dijual, di antaranya beras 5 kg seharga Rp 58.000, gula pasir 2 kg Rp 34.000, minyak goreng 2 liter Rp 39.000, tepung terigu 1 kg Rp 12.000, dan telur ayam 1 papan Rp 42.000.

Selain memantau harga, Bupati juga berdialog dengan pedagang serta masyarakat untuk memastikan kelancaran kegiatan ini dan manfaatnya bagi warga.

“Operasi Pasar Murah ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dalam menjaga stabilitas harga sekaligus meringankan beban masyarakat menjelang Idulfitri,” ujar Safwandi.

Kegiatan ini akan berlangsung secara bergilir di sembilan kecamatan di Aceh Jaya, mulai 21 hingga 29 Maret 2025, sehingga seluruh masyarakat di wilayah tersebut dapat merasakan manfaatnya.

Bupati Safwandi turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, termasuk Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop UKM) Kabupaten Aceh Jaya, serta para pedagang yang berpartisipasi dalam program ini.

Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat Aceh Jaya.(*)

Tags: baratbaratnewsbaratnews.coBerita Aceh JayaIdulfitriPasar Murah
Previous Post

Hadapi Idulfitri 1446 Hijriah, Presiden Prabowo Bahas Sejumlah Langkah Strategis

Next Post

Polres Aceh Barat Kerahkan 100 Personel Gabungan untuk Amankan Mudik Lebaran

Next Post

Polres Aceh Barat Kerahkan 100 Personel Gabungan untuk Amankan Mudik Lebaran

Discussion about this post

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Di Momen HUT Meulaboh, Aceh Barat–Trengganu Sepakat Perkuat Wisata Syariah

by Redaksi
13 Oktober 2025
0

“Pemerintah ingin memastikan geliat ekonomi dan wisata tumbuh tanpa keluar dari koridor syariat Islam,” ujar Bupati Tarmizi.

Panitia PKAB Imbau Warga Waspadai Parkir Liar

by Redaksi
13 Oktober 2025
0

“Benar, ada laporan soal parkir liar yang memungut Rp10 ribu untuk sepeda motor tanpa karcis. Padahal, tarif resmi dari panitia...

Bareskrim Gagalkan Penyelundupan 20 Kg Sabu dan 20 Ribu Ekstasi

by Redaksi
13 Oktober 2025
0

Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri menangkap dua tersangka jaringan narkoba internasional Malaysia–Indonesia di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat....

Tradisi Langgolek dari Abdya Ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda 2025

by Redaksi
13 Oktober 2025
0

Penetapan tersebut diumumkan dalam Sidang Penetapan WBTb Indonesia yang digelar di Hotel Sutasoma, Jakarta, pada 5–11 Oktober 2025. Selain Langgolek,...

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Kategori

  • Bisnis
  • Budaya
  • Business
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Foto News
  • Gaya Hidup
  • Hukum
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Lifestyle
  • Nasional
  • National
  • News
  • Olahraga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Pertanian
  • Politik
  • Ragam
  • Sejarah
  • Sports
  • Teknologi
  • Travel
  • Uncategorized
  • Wisata
ADVERTISEMENT
  • Home
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Tentang Kami
© 2025 www.baratnews.co - All right reserved

Hubungi kami: redaksi@baratnews.co

No Result
View All Result
  • News
  • Nasional
  • Daerah
  • Politik
  • BIsnis
  • Budaya
  • Olah Raga
  • Gaya Hidup
  • National
  • Travel
  • Opini
    • Bupati Tarmizi Tegaskan Audit CSR PT Mifa Bukan Niat Cari Kesalahan
      • Forbina: Dirut PEMA Tak Paham Bisnis, Saatnya Dievaluasi!

Hubungi kami: redaksi@baratnews.co